Iklan Anda


Perum Bulog Bulukumba Tegaskan Distribusi Minyakita Sesuai Kuota dan Kebijakan Pemerintah

Bulukumba, suarakompas.com - Perum Bulog Cabang Bulukumba mengklarifikasi isu yang beredar mengenai distribusi Minyakita yang sempat menjadi sorotan di media lokal.

Dalam wawancara pada Kamis, 12 Desember 2024, Wakil Pimpinan Bulog Bulukumba, Norin Samma, menyatakan bahwa Minyakita bukanlah produk subsidi pemerintah.

MinyaKita merupakan bagian dari kebijakan Domestic Market Obligation (DMO), yang mewajibkan produsen CPO menyediakan sebagian produksinya untuk pasar domestik dengan harga terjangkau.

"Minyakita adalah kontribusi dari produsen CPO untuk pasar domestik, bukan subsidi pemerintah. Penting untuk dipahami agar tidak ada kesalahpahaman di masyarakat," ujar Norin.

Bulog Bulukumba menerima kuota distribusi Minyakita antara 20.400 hingga 30.600 liter per bulan, yang kemudian didistribusikan ke lima kabupaten : Bulukumba, Sinjai, Bantaeng, Jeneponto, dan Kepulauan Selayar.

Namun, kuota terbatas ini menyebabkan distribusi tidak dapat memenuhi seluruh permintaan distributor secara maksimal.

Norin juga mengungkapkan bahwa Bulog menawarkan produk lain kepada distributor untuk meningkatkan omzet perusahaan, namun penawaran tersebut bersifat opsional dan tidak wajib.

Distribusi Minyakita juga sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto, yang menugaskan Bulog untuk memastikan ketersediaan Minyakita dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) sebesar Rp15.700 per liter.

Hal tersebut berguna untuk menjaga kestabilan harga dan distribusi pangan yang merata di seluruh wilayah.

Dengan klarifikasi ini, Bulog Bulukumba berharap dapat meredakan kebingungannya di masyarakat dan tetap berkomitmen untuk menjaga ketersediaan pangan yang transparan dan sesuai dengan kebijakan pemerintah. Rill/Red

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url

Trending Topic

KPK Jadwalkan Periksa 2 Anggota DPR di Kasus Dana CR BI - Perpu Ciptaker Jadi Solusi Agar tidak ada Penyalahgunaan Kekuasaan > Hotman Paris Ungkap Alasan Jadi Pengacara Teddy Minahasa > KPK Periksa 50 Saksi di Kasus Lukas Enembe > Berikut Daftar 23 Obat Sirop yang Dinyatakan Aman Oleh BPOM > Polres Metro Jakarta Selatan Tetapkan Rizky Billar jadi Tersangka atas Kasus KDRT > Situasi Ekonomi Global Yang Menantang, Sri Mulyani Sebut Dunia Dalam Bahaya